jumlah pengunjung

Kamis, 04 Juli 2013

Perbedaan antara Bank Syariah dan Konvensional.

Perbedaan antara Bank Syariah dan Konvensional.[1]
Bank Islam
1.      Melakukan investasi-investasi yang halal saja
2.      Berdasarkan prinsip bagi hasil
3.      Profit dan falah oriented
4.      Hubungan dengan nasabah dalam bentuk hubungan kemitraan Penghimpun dan penyaluran dana harus sesuai dengan fatwa Dewan Pengawas Syariah (DPS)
Bank Konvesioal
1.      Investasi yang halal dan haram
2.      Memakai perangkat bunga
3.      Profit oriented Hubungan dengan nasabah dalam bentuk hubungan debitor-debitor, tidak terdapat dewan sejenis



[1] Muhammad Syaf’I Antonio , Bank Syariah dari Teori ke Praktek (Jakarta: Gema Insani,2001) h 34

share on facebook

Islam adalah Agama yang lengkap dan universal.

Islam adalah Agama yang lengkap dan universal.
Islam merupakan agama yang sempurana, sebagai firman Allah, Yang artinya: “telah Aku sempurnakan agamamu untukmu, dan telah Aku cukupkan nikmat-KU bagimu, dan Aku ridhoi Islam sebagai agamamu. (QS. Al-Maidah: 3)
Namun dewasa ini masih terdapat anggapan bahwa Islam menghambat kemajuan. Beberapa kalangan mencurigai Islam sebagai factor penghambat pembangunan (an obstacle to economic growth). Pandangan ini berasal dari pemikir barat.[1] Meskipun demikian, tidak sedikit intlektual muslim yang juga meyakininya.
Kesimpulan yang agak tergesa-gesa ini hampir dapat dipastikan timbul karena kesalahpahaman terhadap Islam.[2] Seolah-olah Islam merupakan agama yang hanya berkaitan dengan masalah spiritual, bukan sebagai suatu system yang komprehensif dan mencakup seluruh aspek kehidupan, termasuk masalah pembangunan ekonomi serta industry perbankan sebagai salah satu motor penggerak roda perekonomian.



[1] Max Weber, The Protestan Ethic and the Spirit of Capitalism (London:George Allen &Unwin Ltd, 1976); Irma Adelman dan Cynthia Taft Morris, Economic Growth and Social Equity in Developing Countries (Stanford University Press, 1973).
[2] M. Rodinson, Islam and Capitalism, (London: Allen Lane, 1974)

share on facebook